Fiberglass Products – Cara Merawat Produk Anda


Banyaknya fiberglass products di pasaran saat ini membuat kita harus mempelajari bagaimana merawat benda-benda yang terbuat dari fiberglass.

Perawatan terhadap benda-benda berbahan dasar fiberglass ini sebenarnya tidaklah sesulit yang kita bayangkan jika kita mengerti apa yang penting untuk dirawat dari bahan ini.

Walaupun demikian, jika tidak dirawat dengan benar, benda-benda ini akan kehilangan keindahan yang merupakan daya tarik paling besar dari fiberglass produk tersebut.

Tergantung bentuk dan fungsinya, ada berbagai macam benda yang terbuat dari fiberglass, seperti bodi motor dan mobil yang dimodifikasi, papan selancar, papan skateboard, box motor delivery, meja kursi fiberglass, maskot patung fiberglass dan benda-benda lainnya.

Cara merawat benda-benda ini tentu berbeda satu sama lainnya oleh karena fungsi masing-masing benda ini berbeda.

Salah satu hal yang perlu diperhatikan dalam merawat fiberglass products anda adalah jumlah paparan sinar matahari. Apakah produk fiberglass anda difungsikan diluar ruangan? Apakah produk tersebut sering terpapar sinar matahari secara langsung? Perawatan produk jenis inilah yang akan kita bicarakan lebih lanjut disini.

Fiberglass produk mudah dikenali oleh warna serta bentuknya yang 3 dimensi. Para pelanggan yang membeli produk tersebut biasanya dapat memilih sendiri bentuk seperti apa yang mereka inginkan. Bahan ini cukup mudah untuk dibentuk menjadi hampir semua macam desain, baik lengkung dan lingkaran yang cukup susah untuk dicapai oleh bahan kayu.

Beratnya pun lebih ringan jika dibandingkan dengan produk yang sama tetapi berbahan dasar besi. Warna warni cerah yang diaplikasikan sesuai pesanan atas produk tersebut sebenarnya merupakan lapisan finishing yang sering dikenal dengan sebutan gelcoat.

Gelcoat ini adalah gel berbahan dasar resin yang dipadatkan sebagai lapisan diatas fiberglass yang bertujuan untuk membuatnya terlihat mengilat dan bercahaya. Lapisan inilah yang harus kita rawat jika kita membeli produk fiberglass.

Kunci dari perawatan fiberglass products anda adalah bagaimana menjaga agar lapisan gelcoat dari produk tersebut tetap terlihat bercahaya.

Lapisan gelcoat ini memang sangat kuat dan juga tersedia dalam berbagai warna, hanya saja, seiring dengan waktu dan paparan cuaca, lapisan ini dapat berubah menjadi kusam dan tidak bercahaya lagi jika tidak dirawat dengan baik.

Musuh terbesar dari gelcoat adalah sinar matahari yang dikombinasikan dengan panas dan uap air atau kelembapan tempat anda meletakkan produk anda.

Jika produk anda cukup sering terpapar elemen-elemen yang dikombinasikan menjadi satu tersebut, maka tidak akan butuh waktu lama sebelum gelcoat anda menjadi buram dan terlihat redup cahayanya.

Untuk menghindari hal tersebut, cara yang paling umum dilakukan orang adalah melapisi fiberglass products mereka dengan wax khusus (seperti lapisan cat mobil yang dilindungi dengan wax) atau semir (mirip seperti kita menyemir sepatu kita untuk membuatnya mengkilat).

Fiberglass products anda harus dirawat secara teratur bergantung dari seringnya produk tersebut terpapar sinar matahari. Bagi produk yang jarang terpapar sinar matahari dan lebih sering disimpan di garasi atau gudang atau di dalam rumah anda, anda cukup merawatnya 6 bulan sekali dan hasilnya akan tetap cemerlang.

Tetapi jika produk anda sering terpapar sinar matahari atau bahkan paparan tersebut berintensitas tinggi, anda harus sering-sering melakukan perawatan terhadap produk anda. Intensitas perawatan yang dianjurkan adalah minimal 3 bulan sekali tanpa absen.

Hal ini dikarenakan jika anda tidak melakukan perawatan dengan baik, gelcoat tersebut akan mudah sekali teroksidasi hanya dalam jangka waktu 4 sampai 12 bulan.

Pemilihan produk perawatannya juga tidak bisa sembarangan. Anda sangat dianjurkan untuk memilih produk perawatan yang dikhususkan untuk permukaan fiberglass products anda.

Wax tertentu yang memiliki lapisan anti sinar UV sangat dianjurkan bagi produk yang terpapar elemen cuaca dengan intensitas tinggi.

Perawatan yang tepat dengan intensitas yang tepat pula akan membantu anda merawat dan membuat fiberglass products anda tahan lebih lama dan terlihat cantik lebih lama.

Jangan ragu-ragu untuk berkonsultasi dengan ahlinya jika anda tidak yakin dalam pemilihan produk perawatan untuk bahan fiberglass.


PT. FOKUS CITRA PRIMA